Payitaht AbdulHamid

08.03

Barusan aku buka youtube, di bagian depan ada video Usmani dengan Aceh. Videonya merupakan ccuplikan suatu film Turki dengan subtitel bahasa Indonesia, dan saat akhir durasi baru kuketahui judul filmnya adalah Payitaht Abdul Hamid.

Film ini adalah film biografi dari Sultan Abdul Hamid II, khalifah ujung-ujung Usmani. Ternyata serial film ini sudah rilis dari awal 2017, dan sekarang sudah  episode 11. Kukira mungkin episod satunya sudah ada subtitel bahasa Indonesianya, atau minimal mah bahasa inggris weh; tapi sampai saat ini masih belum ada sama-sekali, Semua masih Turki full.

Sambil nyari-nyari subtitel, aku sempat bertemu beberapa ulasan tentang serial itu. Tak selamanya ulasan film itu terkait film itu sendiri, malah kebanyakan yang kutemui adalah 'kenapa sih bikin film itu?'

Saya sih wallahua'lam yah untuk urusan itu, yang kuketahui serial itu bersama Dirilis Ertugrul masih satu produksi. Konon sih kedua film ini dapat dukungan daripada Erdogan, jadi makin islami cenah.

You Might Also Like

0 komentar

Pos Masyhur

Facebookna di-add nya!

instagram