Ruang Gelap

06.08


Entah kenapa setiap malam, setiap matahari itu tidak muncul lagi, selalu muncul sesuatu yang aneh, kata aku mah.. Bukan pampir atau seri gala macam di GGS itu, karena akan kuberi tahu kalian, penduduk sekitar sini asli tidak memiliki unsur kebulean apapun, dan lagian bulan purnama itu sudah jarang muncul mungkin karena sudah banyak polusi. Ini masalah ruang gelap yang muncul di sisi kamar.

Ya, ruang gelap, dia muncul begitu pintu kamar ditutup. Anggaplah kalau kalian semua datang pasti penuh kamarku itu karena ia memang kecil. Tapi aku sedang tidak membicarakan ukuran kamar ini, ini masalah ruang gelap itu. Kalau di Spongebob ialah saat BarnacleBoy pindah ke sisi kegelapan.

Aku serius, kalau tidak percaya sih silakan saja karena engkau tahu ini cuman cerita bohongan yang dikarang si aufar belaka. Kalau kalian penasaran baiklah aku lanjutkan cerita ini lagi.. Ruang gelap itu benar gelap sekali dan kalau kalian buka photoshop maka kode warna itu ialah #0000000... tapi jujur saja aku belum mencobanya, maka kusuruh kalian. Gelap, ya gelap, kondisi dimana ga ada cahaya, padahal waktu kututup pintu itu lampu belum kumatikan, aslina.

Kuterangkan kepadamu tentang kamar gelap itu, kamar gelap itu aku tidak bisa mengukurnya karena ia tidak kelihatan. Kau akan bertanya kenapa aku tidak masuk saja kesana. Hey, apa kau gak mikir tentang segala kemungkian tentang ruang gelap itu, apa kaluan gak mikir bisajadi ruang hitam itu ternyata ialah lubang hitam tanpa gravitasi, eh tapi kalau lubang hitam tanpa gravitasi berarti bohongan ketang. Lalu dari jenis apa ruang hitam itu.

Kemarin malam, ku baru pulang dan kecapean karena baru pulang. Maka ketika aku sampai di kamar kulemparkan tas , tapi ia tersesat malah masuk ke ruang hitam. Hilang, ya sudahlah, tas itu isinya PR semua dan gak kenapa napa selama itu tidak menyangkut kepentingan hari akhir nanti, dan alhamdulillah tidak ada hp di situ.

Malam itu kuratapi nasib sambil main hp saja di ranjang, padahal tadi kubilang tiada mengapa. Aneh sekali malam itu, dan itu pertama kali sesuatu masuk ke ruang hitam. Aku masih diam disana sampai besok paginya lagi karena ketiduran.

Besok paginya aku bangun pagi, sebab tadi malam aku tidur malam, dan kau harus tahu tas yang kemarin masuk ruang hitam sekarang ada di dinding ujung kamar sana. Dinding yang kalau malam hari jadi ruang hitam. Maka aku berfikir dengan suuzhon sama dinding : apakah dinding itu ialah warisan para leluhur kita yang tahun kemarin lulus ujian tertulis untuk menjaga para peserta ujian nyali para manusia? Ataukah dinding ini adalah alat tulis makhlul planet lain yang ketinggalan saat UAS? Ataukah ini cuman fikiran si penulis saja yang habis ujian? Mohon dijawab, penting pisan.

Harusnya kalian jadi penasaran kan? Aku juga! Temanilah aku dan mari kita buka misteri ini bersama sama, tapi jangan kebanyakan yah kamar aku gak cukup..

You Might Also Like

0 komentar

Pos Masyhur

Facebookna di-add nya!

instagram